KMM Mesir Adakan Aksi Tolak Proyek Lippo Group - KMM MESIR | Official Website
Headlines News :
Home » , » KMM Mesir Adakan Aksi Tolak Proyek Lippo Group

KMM Mesir Adakan Aksi Tolak Proyek Lippo Group

Written By Salman Arif on Rabu, 19 Juni 2013 | 17.32

CyberKMM- Rabu (19/6/2013) warga KMM Mesir mengadakan aksi penolakan mega proyek Lippo Group yang akan dibangun di Kota Padang. Aksi yang dilaksanakn di Auditorium Limas  tersebut merupakan tindak lanjut dari surat penolakan resmi yang telah dikeluarkan oleh Dewan Pengurus KMM beberapa hari lalu. Acara dibuka dengan kata sambutan oleh Koordinator Dewan Niniak Mamak (DNM) KMM, Sdr. Robi Sugara dan Ketua KMM, Sdr. Muhammad Syukron.

Pada kesempatan tersebut, DP KMM Mesir menghadirkan salah seorang anggota MUI Sumbar, Ust. Irsyad Safar, Lc. MA. yang kebetulan melakukan kunjungan ke Kuwait dan menyempatkan singgah di Mesir.

Dalam aksi itu Ust. Irsyad memaparkan realita yang sebenarnya terjadi di lapangan dan penjelasan tersebut menjawab pertanyaan yang bergulir di grup FB KMM selama dua pekan terakhir. Beliau juga menekankan bahwa MUI Sumbar menolak penuh investasi James T. Riady  karena berpotensi menghancurkan akidah  urang awak di Sumatera Barat.

Ust. Irsyad Safar juga menyampaikan bahwa beliau telah menghubungi gubernur Sumbar, Irwan Prayitno untuk jangan pasang badan terhadap pembangunan RS. Siloam karena pertanggungjawabannya sangat berat di hadapan Allah SWT. Dan beliau juga menyampaikan bahwa gubernur tidak punya andil dalam proyek tersebut dan tidak bisa ikut campur karena dibatasi oleh otonomi daerah Kota Padang dan dalam hal ini dipegang penuh oleh Walikota Padang, Bpk. Fauzi Bahar. Mengenai sikap wakil walikota, beliau juga menyinggung sedikit bahwa walikota diberi tahu tentang permasalahan terkait sehari menjelang peletakan waktu pertama.

Dipenghujung penyampaian Ketua KNRP Sumbar tersebut, beliau berpesan kepada seluruh warga KMM agar jangan mendahulukan buruk sangka kepada sesama muslim karena buruk sangka  merupakan awal dari perpecahan. “Kita kedepankan baik sangka. Banyak agenda umat yang bisa dibangun.” tutur beliau.

Di akhir acara, warga KMM yang hadir disuguhi kalio kambiang dalam rangka acara aqiqah dua kemenakan urang awak di Mesir. Pertama, Rufaidah Binti Zulfi Akmal, buah hati ke-2 pasangan Sdr. Zulfi Akmal, MA dan Sdri. Arina Amir, Lc. Diplom. Kedua,  Hasan Bin Army, buah hati pertama pasangan Sdr. Army Kurniawan dan Sdri. Titing Marela Asyfina, S.Pd. [AA/SA]
Share this article :
 
Copyright © 2013. KMM MESIR | Official Website - All Rights Reserved
Adress: Block 502 Complex Emarat 1st Settlement New Cairo Egypt Telp: (+202)22478245
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Modified by @salmanpiar